Friday, March 29, 2024
spot_img

40 Tahun GAM, Tokoh ini Ajak Rawat Perdamaian

STOCKHOLM | ACEHKITA.COM — Momentum ulang tahun Gerakan Aceh Merdeka yang ke 40, harus dimanfaatkan untuk menjaga perdamaian dan mempergunakan ruang perdamaian untuk mencapai haknya.

Hal tersebut ditegaskan oleh Koordinator GAM Swedia, Bakhtiar Abdullah dalam rilisnya dari Stockholm, Minggu (04/12/2016) kepada redaksi acehkita.com.

GAM bersama Pemerintah Indonesia, kata Bakhtiar, telah sepakat mengakhiri perang bersenjata yang berlangsung selama 30 tahun, seusai Tsunami melanda Aceh akhir 2014 lalu. Perdamaian Aceh di Helsinki Finland bahkan disaksikan dunia internasional.

Meski demikian, lanjut Bakhtiar banyak tantangan dalam mempertahankan perdamaian. Banyak pihak yang mencoba merusak perdamaian dengan cara menyebarkan berita propaganda, bohong, fitnah, ancaman, adu-domba dan intimidasi.

“Alhamdulillah semua itu bisa dilalui dikarenakan tekad rakyat Aceh yang ingin hidup dalam nuansa kedamaian untuk menata kembali kehidupan masa depan mereka yang cemerlang,” ujar Bakhtiar. Ia menyebutkan, seluruh masyarakat Aceh harus bersama menjaga dan membela perjuangan bangsa Aceh dalam ranah perdamaian.

Baktiar meminta agar Pemerintah Aceh serta DPR Aceh untuk tidak lalai dalam memprioritaskan kewenangan Aceh. Ia meminta kepada kedua pihak tersebut bekerja lebih maksimal. “Yang dijalankan selama ini hanya dalam sistem ‘perda’ bukan dalam bentuk qanun Aceh.”

Kepada Pemerintah Indonesia, atas nama GAM, Bakhtiar berpesan supaya segera memenuhi kewajiban untuk menjalankan secara sempurna isi kesepakatan MoU Helsinki.

“MoU Helsinki (penerapannya) adalah instrumen utama untuk percepatan pembangunan Aceh pasca konflik dan tsunami,” ujar Bakhtiar. []

MH

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU