Thursday, March 28, 2024
spot_img

Ditahan Imbang, Pelatih Aceh United Kecewa

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Bermain di kandang, Aceh United harus menelan pil pahit setelah ditahan imbang PSIR Rembang dengan skor 2-2 pada laga lanjutan Liga 2 Indonesia.

Dengan hasil tersebut, Simon Pablo Elissetche sang pelatih klub berjulukan Laskar Iskandar Muda itu mengaku kecewa.

“Kita kehilangan banyak peluang. Tentu kecewa dengan hasil hari ini,” kata Simon di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, usai pertandingan, Rabu, 9 Mei 2018 malam.

Meski hasilnya tidak sesuai target, Simon tetap percaya kepada anak asuhannya. “Target kami mencuri poin. Banyak sekali peluang tercipta tapi tidak bisa menghasilkan gol,” ujar dia.

Sementara Asisten Pelatih PSIR Rembang, Hadi Surento bersyukur pada laga ini timnya berhasil meraih satu poin. Poin itu, kata Hadi, merupakan poin pertama bagi tim berjulukan Laskar Dampo Awang sebagai modal untuk menghadapi laga berikutnya.

“Kita mampu mencari satu poin. Mendapatkan poin pertama, ini sangat positif bagi kami sebagai modal pertandingan ke depannya,” kata Hadi.

Pada laga tersebut, Hadi menilai anak asuhannya mulai bermain baik. Meski begitu, dirinya tetap akan mengevaluasi untuk pertandingan selanjutnya.

“Ini motivasi dan kepercayaan diri dari anak-anak. Kita selalu evaluasi dari setiap pertandingan. Tadi bermain sudah mulai bagus,” tutur Hadi.

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU