Tuesday, March 19, 2024
spot_img

Es Timun kerok, menu wajib berbuka puasa

Timun kerok telah bertahun – tahun terhidang di meja meja keluarga di Aceh selama bulan Ramdan. Menu praktis ini hampir selalu mengingatkan memori tentang puasa karena dulu sebelum menjamurnya jenis minuman tak lengkap rasanya berbuka tanpa secangkir minuman ini.

Bukan tanpa sebab ini menjadi primadona saat menjalankan ibadah Ramadan, khasiat si buah hijau ini sudah terbukti dapat mencegah dehidrasi selama berpuasa. Tak heran harganyapun menanjak. Dalam beberapa studi tentang kesehatan disebutkan bahwa mengonsumsi buah ini secara rutin dapat mencegah peradangan, melancarkan pencernaan, mencegah dehidrasi dan meningkatkan daya tahan tubuh, menurunkan tekanan darah tinggi, kolesterol dan gula darah. Namun tentu saja khasiat tersebut akan didapatkan jika kita tidak mengonsumsinya secara berlebihan.

Menu ini kini tampil dengan berbagai variasi baik dikerok ataupun diserut dengan campuran Es, sirop dan cincau. Walaupun Ramadhan tinggal beberapa hari lagi namun tak ada salahnya untuk tetap menikmatinya dibulan lainnya terlebih di hari dengan cuaca yang panas.

Bahan
• 600 ml air
• Gula secukupnya
• 3 timun ukuran besar
• Cincau secukupnya
• 1 buah jeruk nipis
• Es batu secukupnya
• Sirup berwarna merah secukupnya

Cara Membuatnya
• Belah timun lalu kerok atau bisa juga dikupas
• Masukan timun ke dalam air dan tambahkan gula
• Tambahkan sedikit perasan jeruk nipis
• Potong dadu kecil cincau lalu masukan ke dalam gelas
• Masukan sirup dan es batu

Minuman timun kerok siap dihidangkan. Cincau menjadi tambahan terakhir saat hendak dihidangkan karena cincau bisa membuat air timun menjadi hitam bila dibiarkan terlalu lama. Sangat cocok untuk berbuka puasa atau diminum kala hari panas. Selamat menikmati. []

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU