Saturday, April 20, 2024
spot_img

Formula Satu Pecah

SILVERSTONE | ACEHKITA.COM – Delapan tim Formula Satu akan memulai persiapan-persiapan untuk menggelar balapan tandingan pada 2010, setelah menolak tunduk pada tuntutan Federasi Automobil Internasional (FIA).

Sebuah pernyataan mengatakan BMW-Sauber, Brawn, Ferrari, McLaren, Red Bull, Renault, Toro Rosso, dan Toyota bersatu dalam keputusan tersebut.

“Sudah menjadi jelas … bahwa tim-tim tersebut tidak dapat terus mengkompromikan nilai-nilai fundamental olahraga tersebut dan menolak untuk mengubah pendaftaran bersyarat semula untuk masuk kejuaraan dunia 2010,” kata Persatuan Tim Formula Satu (FOTA).

“Oleh karena itu, tim-tim ini tidak mempunyai alternatif lain, kecuali memulai persiapan-persiapan bagi kejuaraan baru yang mencerminkan nilai-nilai peran serta dan partnernya.

“Seri ini akan mempunyai badan yang transparan, peraturan-peraturan, mendorong lebih banyak tim yang ikut ambil bagian, dan mendengarkan keinginan para penggemar, termasuk menawarkan harga tiket yang rendah bagi para penonton di seluruh dunia, partner dan pemegang saham penting lainnya,” tambahya pernyataan itu.

Para pembalap terkemuka, para bintang, merek, sponsor, dan promotor, dan perusahaan yang secara bersejarah berkaitan dengan olahraga bermotor tingkat tertinggi tersebut semuanya akan ada di serie baru ini,” katanya.

Keputusan tersebut, bila para tim itu menjalankan maksud mereka, akan memecah Formula Satu menjadi dua bagian.

Mantan juara, Williams, dan Force India telah berjanji untuk ikut tanpa syarat dalam kejuaraan dunia FIA bersama tiga pendatang baru, yakni Camos, U.S.F1, dan Manor, yang belum mempunyai mobil grand prix.

FIA mengatakan ada calon pendatang baru lainnya menunggu untuk menggantikan tim-tim yang menolak masuk tanpa syarat, Lola, telah menarik pendaftarannya.

Situasi ini juga merupakan pertarungan hukum, dengan FIA mengatakan juara Ferrari dan dua tim Red Bull masih mempunyai kontrak untuk mengikuti kejuaraan yang ada.

FIA menetapkan batas waktu hari umat bagi kelima tim itu, yakni Brawn, BMW-Sauber, McLaren, Renault, dan Toyota, untuk mengubah pendaftaran mereka menjadi pendaftaran tanpa syarat atau berisiko dikeluarkan.

Delapan anggota FOTA hari Kamis malam bertemu di markas Renault, Enstone, dan mngeluarkan pernyataan bersama yang menekankan keinginan bersama mereka dan menuduh FIA dan pemegang hak komersial berusaha memecah belah mereka. “Keinginan mayoritas tim diabaikan,” kata pernyataan itu.[dbs]

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU