Friday, April 19, 2024
spot_img

Foto-foto Pesona Langee

Langee. Menyebut nama itu sebagian besar orang tidak mengetahui persis seperti apa kawasan itu. Pantai tersembunyi dalam pelukan Glee Leumoe Kemukiman Lampuuk, Aceh Besar itu menyimpan keindahan yang tiada tara.

Hamparan rumput hijau tersusun rapi bak hamparan permadani. Sebatang pohon kelapa dan beberapa pohon palem yang tersisa setelah digerus tsunami delapan tahun silam, menambah anggun pantai itu. Sepanjang mata memandang, pasir putih menghiasi pinggiran laut, hingga ke Lampuuk sana. Perpaduan bukit hijau dan pasir putih menjadikan kawasan seluas lima hektar itu bak lukisan alam.

Decak kagum pesona Pantai Langee bertambah dengan rimbun hutan, tempat bermukimnya ratusan burung Bee Eater. Ehm, Bee Eater sangat bersahabat, sehingga sesekali burung itu nyaris hingga di kepala kita.

Well, hanya butuh waktu satu jam setengah berjalan kaki ke pantai nan eksotis itu. Namun, Anda tidak akan merasakan penat karena sepanjang perjalanan disuguhi pemandangan yang indah. Semak belukar yang tumbuh lebat di pepohonan muda dan turunan tajam yang menantang menjadi daya tarik sendiri.

Pantai Langee menjadi tempat yang cocok untuk menghabiskan akhir pekan: “mengasingkan” diri dari kebisingan kota yang sumpek dan merelaksasi tubuh setelah penat menyerbu di hari kerja.

Berikut foto-foto pesona Pantai Langee yang diabadikan selama dua hari saat Soft Launching Aceh Adventure:

Rimbun hutan menuju Langee. Foto | Fakhrizan
Rimbun hutan menuju Langee. Foto | Fakhrizan

Pintu masuk Langee
Pintu masuk Langee

Rawa bekas gerusan tsunami.
Rawa bekas gerusan tsunami.

Pantai Langee.
Pantai Langee.

Menikmati debur ombak.
Menikmati debur ombak.

Gua disekitar bibir pantai.
Gua disekitar bibir pantai.

 Burung Bee Eater, penghuni Langee.
Burung Bee Eater, penghuni Langee.

Menunggu sunset.
Menunggu sunset.

Menikmati sunset.
Menikmati sunset.

Suasana malam di Pantai Langee.
Suasana malam di Pantai Langee.

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU