Saturday, April 20, 2024
spot_img

KIP Aceh Tengah Gelar Simulasi Pemilu

BANDA ACEH, acehkita.com. Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aeh Tengah melakukan sosialisasi Pemilu 2009 di kantor Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) setempat, Senin (06/04).

Sosialisasi yang dihadiri ratusan masyarakat bertujuan memberikan pemahaman dan pengetahuan tentang tatacara pencontrengan kartu suara. “Sosialisasi juga melibatkan seluruh ketua partai politik peserta Pemilu di Aceh Tengah,” ujar Darmawan, Anggota Pokja Sosialisasi KIP Aceh Tengah.

Pada acara sosialisasi tersebut, pihak KIP memberikan simulasi tentang tata cara mencontreng kepada calon pemilih, termasuk pemilih lanjut usia dan pemilih pemula.

Beberapa pekan sebelumnya di tempat yang sama, pihak kepolisian Aceh Tengah juga menggelar simulasi tentang pengamanan Pemilu 2009.

Di Aceh Tengah, pemungutan suara pada 9 April 2009 mendatang akan dilakukan pada 420 Tempat Pemungutan Suara (TPS). Jumlah calon pemilih tetap di daerah itu sebanyak 122.316 orang. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU