Friday, March 29, 2024
spot_img

Kirab Pemuda 2018 Dimulai dari Tugu Sabang Merauke

SABANG | ACEHKITA.COM — Perjalanan Kirab Pemuda 2018 telah dimulai seiring dilakukan pelepasan secara resmi oleh Deputi Pembedayaan Pemuda Kemenpora, Prof Faisal Abdullah, pada Rabu 5 September 2018, seusai upacara dan ikrar deklarasi pemuda untuk Kebhinekaan Indonesia.

Dimulai dari Tugu Sabang Merauke, Kota Sabang, tempat 45 pemuda dari zona 1 Kirab Pemuda 2018 dilepaskan, akan melakukan perjalanan selama 73 hari dengan melintasi 17 provinsi dan puncaknya berakhir dengan bertemu di Bali pada 15 November mendatang. Tugu Sabang Merauke sendiri sering disebut tugu kembar, karena tugu ini ada dua; satu di Sabang dan satu lagi ada di Merauke.

“Kota Sabang adalah kilometer nol-nya dari barat Indonesia. Dari sini kita ingin membawa pemuda-pemuda Indonesia menuju menjadid yang baik sebagai energi-energi baru Indonesia menuju Indonesia yang lebih baik ke depan,” sebut Faisal Abdullah.

Dia menyebutkan, selain zona 1 barat Indonesia, juga dilakukan pelepasan 45 pemuda Kirab Pemuda 2018 dari bagian timur Indonesia zona 2 di Merauke. Ke-100 duta pemuda Kirab Pemuda 2018 ini terdiri dari 68 perwakilan provinsi (2 pemuda per provinsi yang terdiri dari 1 lelaki dan 1 perempuan) dan sisanya dari unsur OKP serta panitia pendamping dari alumni dan tim dokter.

“Mereka merupakan pilihan terbaik tiap provinsi yang akan menggali nilai dan potensi daerah-daerah titik singgah dan nantinya akan menjadi duta provinsi masing-masing,” ujarnya. Pada saat upacara pelepasan Kirab Pemuda 2018 berlangsung, Faisal juga memberikan kesempatan bagi seorang pemuda asal Kota Sabang (berbaju pdl hitam dalam foto di atas) untuk ikut bergabung dalam perjalanan Kirab Pemuda 2018.

Faisal mengatakan, Kirab Pemuda 2018 ini merupakan yang kedua kalinya digelar oleh Kemenpora. “Alhamdulillah banyak hal yang bisa dievaluasi, semoga tahun ini bisa mentransferkan dan mendapatkan pengalaman di setiap kabupaten dan provinsis yang disinggahi menjadi pengalaman baru yang didapatkan peserta.”

Dipilihnya Kota Sabang sebagai titik awal perjalanan Kirab Pemuda 2018 disambut baik oleh Pemerintah Aceh. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Aceh, Darmansyah, menyampaikan terima kasih atas dipilihnya Kota Sabang sebagai zona barat pelepasan Kirab Pemuda 2018.

“Kehidaran kirab pemuda untuk mendorong pemuda Indonesia agar peduli dengan identitas dan bangsa untuk ambil bagian aktif dalam pembangunan Indonesia,” ujarnya.

Kepada peserta Kirab Pemuda 2018, dia mengucapkan selamat jalan, selamat menjalan misi mulia. “Energi pemuda Indonesia adalah semangat nasionalisme yang tinggi dengan untuk berprestasi. Sebagai motor dari energi Indonesia, sehingga energi yang dimiliki ini dapat ditularkan kepada pemuda Indonesia lainnya,” pungkas Darmansyah.[]

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU