PerawatanBANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Seorang korban luka akibat terkena tembakan peluru senapan babi dalam bentrokan Aceh Singkil dirujuk ke Rumah Sakit Umum dr Zainoel Abidin Banda Aceh, Rabu (14/10/2015).

Korban bernama Uyung, 27 tahun, mengalami luka tembak di bagian bahu kanan dan di bawah ketiak. Tiba di Banda Aceh, Uyung langsung dirawat intensif di Instalasi Gawat Darurat. Ia akan menjalani operasi bedah untuk mengeluarkan peluru senapan yang bersarang di tubuhnya.

“Dia kena peluru senapan babi,” ujar Jakfar, 28 tahun, abang kandung Uyung, saat ditemui di RSUZA.

Uyung merupakan satu dari empat korban luka dalam kericuhan antarmassa di Gunung Meriah, Aceh Singkil, Selasa (13/10/2015). Kericuhan itu juga mengakibatkan satu orang meninggal dan satu unit rumah peribadatan milik Nasrani dibakar massa. Kericuhan ini dipicu tuntutan massa yang menginginkan pembongkaran sejumlah rumah peribadatan yang dinilai tidak memiliki izin. []

GHAISAN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.