Thursday, April 25, 2024
spot_img

Kursus TOEFL Makin Diminati

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Test of English as a Foreign Language (TOEFL) kini bukanlah hal baru bagi praktisi di bidang pendidikan, terutama mahasiswa. Bahkan di Pusat Bahasa Unsyiah yang berdiri sejak 1975, peminat kursus TOEFL semakin diminati lantaran kebutuhan bahasa Inggris kini semakin penting dipelajari.

“Kebanyakan motivasi mereka ikut kursus TOEFL sebagai persiapan S2 ke luar negeri,” sebut Faisal Mustafa, staf pengajar Pusat Bahasa Unsyiah, Selasa (9/10).

Faisal menyebutkan, peserta kursus banyak yang belum paham dasar-dasar bahasa Inggris. “Malah ada pula yang sudah ikut kursus menghilang satu-persatu di masa pertengahan kursus,” tambahnya lagi saat ditemui
acehkita.com di gedung Pusat Bahasa Unsyiah, Darussalam.

Namun, menurut Faisal, mereka yang tetap konsisten mengikuti kursus hingga usai mampu mengikuti tes TOEFL yang diberikan dengan memperoleh skor terbaik.

Program kursus TOEFL sendiri sudah lama berlangsung di Pusat Bahasa Unsyiah, kursus tersebut berupa pembelajaran bahasa Inggris mencakup reading, speaking, structure, dan writing.

Pusat bahasa Unsyiah juga mengundang beberapa mentor luar negeri untuk memberikan materi dalam kursus tersebut. Untuk biayanya dikenakan Rp650 ribu per orang. “Khusus mahasiswa kami beri diskon Rp150 ribu,” ucapnya.

Ziaul Fitri, mahasiswi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Unsyiah juga mengangggap kursus TOEFL itu penting. “Bisa dikatakan tes TOEFL itu tolak ukur kita tentang seberapa pahamnya kita akan bahasa Inggris,” sebutnya.

Bagi mahasiswa Jurusan Bahasa Inggris ini, skor TOEFL terbaik adalah 500. “Itu skor yang mutlak menjadi persyaratan beasiswa ke luar negeri,” tambahnya.

Kursus TOEFL tersebut diikuti mahasiswa, pelajar, dan umum. Menurutnya, rata-rata yang ikut kursus TOEFL ialah mahasiswa semester akhir dan juga alumni Unsyiah. “Untuk tiap sesi kursus, kami buka tiga kelas TOEFL dengan 30 kali pertemuan,” kata dia. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU