Friday, April 19, 2024
spot_img

Peringati 13 Tahun Tsunami, Lintas Komunitas Pamer Foto

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Memperingati 13 tahun gempa dan tsunami Aceh, sekelompok pemuda dari lintas komunitas dan profesi berinisiatif mengadakan pameran foto bersama yang akan berlangsung pada 20 hingga 26 Desember 2017 di Museum Tsunami.

Pameran foto kali ini mengusung tema ACEH TODAY memamerkan sebanyak 200 frame foto tentang Alam, Manusia, Budaya serta potensi Pariwisata Aceh sebagai bahan pokok membangun Aceh dari masa lalu, masa kini dan masa yang akan datang.

Koordinator Pameran, Hasbi Azhar mengatakan foto-foto tersebut merupakan hasil karya fotografer atau pencinta foto di Aceh yang telah mengirimkan hasil karyanya kepada panitia. Adapun kategori foto yang diikutkan bertema Pariwisata, Budaya, Alam, Landscape, foto Drone, dan Instagram.

Dalam kegiatan ini panitia menghadirkan enam orang kurator yang menyeleksi foto di setiap masing-masing kategori, Arbain Rambey (Fotografer senior Kompas), Marisa Tanjung Sari (Citilink Magazine), Hotli Simanjuntak (Fotografer EPA), Zulfan Monika (Nature Fotografer), Juliansyah Adji, dan Davi Abdullah (Pilot Drone & Film maker).

Menurut Hasbi, dengan mengambil tema ACEH TODAY diharapkan foto-foto yang ditampilkan mampu memberi gambaran Aceh hari ini. Sekaligus sebagai bahan intropeksi untuk membangun Aceh di masa yang akan datang.

“Pameran foto ACEH TODAY kita tampilkan sebagai cermin yang akan memantulkan kembali secuil perjalanan Aceh dari masa lalu ke masa kini,” ujarnya.

Pameran ACEH TODAY nantinya akan dibuka langsung oleh Wakil Gubernur Aceh, Nova Iriansyah.

Sementara itu, salah seorang peserta pameran foto ACEH TODAY, Ardiyanti, mengaku senang berkesempatan ikut dalam ajang pameran foto tersebut dapat mempromosikan Aceh melalui hobinya.

“Aceh itu memiliki kebudayaan, sejarah dan wisata alamnya yang kaya. Gimana ya pokoknya bagus deh Aceh itu. Kita harus mengeskplornya agar se-nusantara bisa tahu,” katanya.

Selain pameran foto, juga akan digeler beberapa even lain yang sejalan dengan tema pameran tersebut seperti, mini workshop on the spot, diskusi foto, pementasan open stage Museum Tsunami dan penampilan seni. []

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU