Chaideer Mahyuddin/ACEHKITA.COM

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Aksi puluhan mahasiswa Universitas Islam Negeri Ar-Raniry yang berupaya mengibarkan bendera bulan bintang di tiang kantor DPRA digagalkan aparat keamanan, Sabtu (15/8/2015).

Mahasiswa berunjukrasa dan mengibarkan bendera yang oleh DPRA telah disahkan menjadi bendera Aceh. Bendera bulan bintang selama ini dikenal sebagai bendera perjuangan Gerakan Aceh Merdeka. Namun, Pusat menolak Qanun Bendera dan Lambang Aceh dan meminta pemerintahan Zaini Abdullah dan Muzakir Manaf untuk mengubah bendera itu.

Pengibaran bendera ini dilakukan untuk memperingati satu dekade perdamaian Aceh, yang dicapai setelah GAM dan RI meneken pakta di Helsinki, Finlandia, 15 Agustus 2005.

Upaya mahasiswa mengibarkan bendera yang masih kontroversi itu berhasil digagalkan aparat keamanan yang berjaga di kantor Parlemen Daud Beureu-eh. Polisi sempat melepaskan tembakan peringatan ke udara ketika mahasiswa mengikat bendera ke tiang yang ada di DPRA.

Tembakan peringatan itu mengendurkan niat mahasiswa. Mereka mundur dan hanya melakukan orasi saja di depan gedung Parlemen.

“Sekarang Pemerintah Aceh selalu bicara masalah bendera saja,” ujar Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Ar-Raniry, Sayed Fuadi Fajar Ramadan, “hari ini kami mau mengibarkan, agar masalah bendera ini biar saja yang kami pikirkan.”

Sebelum beraksi di Parlemen, mahasiswa membagi-bagikan selebaran kepada pengguna jalan di kawasan Bundaran Simpang Lima. Mereka mengkritisi Pemerintahan Zaini-Muzakir yang dinilai tidak menepati janji selama kampanye, seperti janji pemberian uang sebesar Rp1 juta per kepala keluarga.

Menurut mahasiswa, satu dekade perdamaian pemerintah Aceh belum bisa memberikan kesejahteraan kepada masyarakat. “Merdeka dalam konteks saat ini adalah memerdekakan rakyat dari kemiskinan, kebodohan, dan ketertinggalan,” ujar Sayed.

Sebelumnya, aksi pengibaran bendera bulan bintang juga dilakukan sejumlah anggota DPRK Lhokseumawe di depan Masjid Agung kota itu. []

GHAISAN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.