Friday, March 29, 2024
spot_img

Polri Kerahkan 2.546 Personil Amankan Pilkada Aceh

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Sedikitnya 2.546 personil aparat keamanan dari Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia dikerahkan untuk mengamankan gelaran Pilkada Aceh, yang akan berlangsung 15 Februari mendatang.

“Mabes (Polri) akan mengirimkan tambahan personil untuk mengamankan pelaksanaan pilkada nanti sebanyak 1900 personil. Mereka akan dikirim ke Aceh 19 Januari nanti,” ujar Kepala Biro Operasi Polda Aceh, Kombes Pol Guntur saat menghadiri silaturrahmi antara gubernur dengan KIP beserta seluruh penyelanggara Pilkada dan para pasangan calon di Restoran Pendapa Gubernur Aceh, Selasa (10/01/2016).

Saat ini, ujar Guntur, diketahui sebanyak 646 personil sudah mulai bertugas mengamankan pilkada di seluruh Aceh. Jadi, dengan dikirimkan 1.900 pasukan lagi, secara total, akan ada 2.546 personil yang akan disebar di seluruh Aceh.

Polda Aceh, ujar Guntur, telah menyusun rencana pengaman dari setiap kegiatan yang telah direncanakan oleh KIP Aceh. Bersama pihak TNI, Polri berharap indeks pelaksanaan Pilkada Aceh berlangsung lebih baik.

Sementara itu Pangdam Iskandar Muda, Tatang Sulaiman, mengatakan paska-pencoblosan merupakan waktu krusial, yang punya potensi terjadi berbagai pelanggaran. Untuk itu, sebulan jelang pemilihan, Tatang mengimbau agar para calon bisa memberikan pemahaman kepada pendukungnya untuk mengikuti tahapan politik secara adil ddan bermartabat.

“Saya berharap kampanye berjalan aman. Mohon dukungan dan kerjasama yang baik sehingga kita akan mampu menyelenggarakan pilkada yang baik, aman dan damai,” kata Tatang.[]

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU