Friday, March 29, 2024
spot_img

TPA Ampon Chiek Peusangan Wisuda 64 Lulusan

BIREUEN | ACEHKITA.COM – Taman Pendidikan Alquran (TPA) Ambon Chiek Peusangan mewisuda perdana sebanyak 64 lulusan di halaman Masjid Besar Peusangan, Kabupaten Bireuen pada Minggu, 8 Juli.

Kepala Dinas Syariat Islam Bireuen Jufliwan dalam sambutan menyebutkan wisuda perdana ini bisa menjadi momentum agar lembaga pendidikan Islam nonformal seperti TPA semakin diterima di tengah masyarakat.

“Kita menyambut gembira dengan adanya wisuda perdana ini. Baru berumur satu tahun dua bulan, dalam usia sesingkat ini TPA Ampon Chiek Peusangan sudah mampu melahirkan kader-kader terbaiknya. Kita berharap ke depan TPA ini bisa terus berkembang mengikuti perkembangan zaman, dengan membuka Fahmil Quran dan kurikulum yang dapat mendukung penguatan belajar mengajar sesuai tuntutan zaman,” harap Jufliwan.

Sementara Direktur TPA Ampon Chiek Peusangan Tgk Muhammad Rizal dalam laporannya mengatakan, dari 64 lulusan yang diwisuda, sebagian dari santri telah  melanjutkan jenjang pendidikan ke sejumlah pesantren terpadu di dalam dan luar Aceh.

“Sejak diresmikan lembaga ini pada 28 Maret 2017, perkembangan santri terus mengalami peningkatan. Saat ini santri berjumlah 384 orang dengan jumlah santri aktif setiap hari sekitar 330 orang lebih. Sedangkan jumlah guru sebanyak 35 orang, dengan setiap guru membimbing 8 sampai 10 orang santri, dan umur santri berkisar dari lima sampai 16 tahun,” tutur Muhammad Rizal.

Ketua Badan Kemakmuran Masjid Besar Peusangan, Tgk Anwar Hasan dalam sambutannya menyebutkan sangat sulit TPA bisa tumbuh dan berkembang jika tanpa dukungan dari pelbagai elemen masyarakat.

“Mari sama-sama kita bangun lembaga pendidikan TPA ini agar lebih maju lagi di kemudian hari. Dan terima kasih untuk semua yang terlibat, baik yang yang telah membantu dana maupun fasilitas TPA ini,” kata Tgk Anwar Hasan.

Dalam kegiatan itu santri turut mengisi acara dengan sejumlah kreativitas seperti pidato bahasa Indonesia dan bahasa Arab, dan pentas drama islam.[]

HALIM MUBARY

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU