Friday, April 19, 2024
spot_img

Warga Gayo Pasok Dua Truk Sayur untuk Pengungsi

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Agar pengungsi gempa di Pidie Jaya tidak kekurangan sayur, warga dan Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah mengirimkan dua truk sayuran dan buah.

Bahan makanan itu diantar langsung oleh Plt. Bupati Aceh Tengah, Alhudri kepada Bupati Pidie Jaya, Aiyub Abbas, Ahad 11 Desember 2016. Dana sebesar Rp 90 juta juga disampaikan untuk pengungsi.

“Ketika mendengar terjadi musibah gempa, masyarakat Aceh Tengah berbondong-bondong menyumbangkan bantuan yang mayoritas berupa sayuran dan buah-buahan,” kata Alhudri dalam rilisnya.

Menurutnya, gempa yang dirasakan masyarakat Pidie Jaya, juga pernah menimpa warga Kabupaten Aceh Tengah pada 2 Juli 2013 lalu, saat gempa berkekuatan 6,2 skala richter di dataran tinggi Gayo itu. “Waktu gempa Aceh Tengah, seluruh daerah di Aceh turut membantu, termasuk Pidie Jaya.”

Alhudri terua menghimbau segenap warganya yang memiliki kemudahan rezeki untuk membantu korban musibah Gempa. Aneka jenis sayur mayur yang banyak terdapat di Aceh Tengah sangat diperlukan oleh masyarakat sebagai tambahan lauk pauk sementara tinggal di tenda-tenda pengungsian

Dikatakan Alhudri masa panik memang dibatasi selama 14 hari, namun kondisi di lapangan sangat dinamis sehingga berbagai bantuan masih dibutuhkan oleh korban musibah gempa

Sebelumnya, Pemerintah Aceh Tengah juga telah mengirimkan alat berat di bawah koordinasi BPBD Aceh Tengah. Para relawan dari Dinas Sosial Aceh Tengah juga membuka dapur umum di posko pengungsian. []

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU