Friday, April 19, 2024
spot_img

Besok, Wapres Buka Sail Sabang 2017

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Wakil Presiden Indonesia, Jusuf Kalla (JK) dijadwalkan membuka secara resmi acara puncak Sail Sabang tahun 2017 yang dipusatkan di Demaga CT-3 BPKS Sabang, Sabtu 2 Desember 2017.

Sebelumnya direncanakan Presiden Joko Widodo yang akan membuka agenda tersebut. Kepastian kedatangan Wapres disampaikan oleh Kapala Biro Humas Pemerintah Aceh, Mulyadi Nurdin, Senin sore, 1 Desember 2017.

Menurutnya, JK beserta istri dijadwalkan tiba di Bandara Maimun Saleh, Sabang pada pukul 09.00 WIB dengan menggunakan pesawat kepresidenan.

Wapres akan disambut oleh Gubernur Aceh Irwandi Yusuf beserta Istri serta Forkompimda Aceh dan pejabat lainnya. “Setelah tiba di Bandara, langsung menuju tempat acara puncak Sail Sabang 2017 berlangsung,” ujar Mulyadi.

Setelah membuka even Sail Sabang, Wapres dijadwalkan akan melakukan peninjauan Kapal Republik Indonesia (KRI) Bima Suci, yang sudah merapat di Dermaga BPKS Sabang sejak Selasa pekan lalu.

“Selain itu pak Wapres juga akan melakukan peninjauan Stand Sabang Wonderful Expo,” lanjutnya.

Selanjutnya pada pukul 13.00 WIB, Wapres beserta Istri menuju Bandara Maimun Saleh, Sabang dan terbang kembali ke Jakarta. []

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU